Minggu, 25 November 2012

KEPADA PEMINTA-MINTA (karya Chairil Anwar)

KEPADA PEMINTA-MINTA
KARYA CHAIRIL ANWAR


Baik, baik, aku akan menghadap Dia
Menjerahkan diri dan segala dosa
Tapi djangan tantang lagi aku
Nanti darahku djadi beku

Djangan lagi kamu bertjerita
Sudah tertjatjar semua dimuka
Nanah meleleh dari muka
Sambil berdjalan kau usap djuga

Bersuara tiap kau melangkah
Mengerang tiap kau memandang
Menetes dari suasana kau datang
Sembarang kau merebah

Mengganggu dalam mimpiku
Menghempas aku dibumi keras
Dibibiku terasa pedas
Mengaum ditelingaku

Baik, baik, aku akan menghadap Dia
Menjerahkan diri dan segala dosa
Tapi djangan tantang lagi aku
Nanti darahku djadi beku




Referensi:
Jassin, H.B (1954). Kesusastraan Indonesia Modern Dalam Kritik Dan Essay. Djakarta: Penerbit Gunung Agung.